xbanner 970x250

Plh Sekda Banten, Virgojanti Pimpin Kafilah Banten, Budaya Banten Bersinar di MTQ Nasional

2 minutes reading
Saturday, 7 Sep 2024 11:52 0 21 Redaksi

Samarinda|Eranews.id- , 7 September 2024 – Provinsi Banten turut serta memeriahkan pembukaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Nasional XXX tahun 2024 di Kota Samarinda, Kalimantan Timur. Dipimpin langsung oleh Pelaksana Harian Sekretaris Daerah Provinsi Banten, Virgojanti, yang juga menjabat sebagai Ketua Umum LPTQ Banten, kafilah Banten menampilkan keunikan dan kekhasan budaya Banten dalam Pawai Ta’aruf yang berlangsung meriah pada Sabtu pagi.

Pawai Ta’aruf yang menjadi tradisi pembuka MTQ Nasional ini menjadi ajang bagi seluruh provinsi di Indonesia untuk menampilkan kekayaan budaya dan kreativitas masing-masing. Kafilah Banten tidak ketinggalan menyajikan pertunjukan yang memukau, mulai dari kendaraan hias yang didesain dengan nuansa khas Banten hingga penampilan seni yang menampilkan tarian tradisional dan musik daerah.

Virgojanti dalam kesempatan tersebut menyampaikan rasa bangga atas partisipasi aktif kafilah Banten dalam MTQ Nasional. “Kami berharap kehadiran kafilah Banten dapat mengharumkan nama Provinsi Banten di kancah nasional. Selain itu, melalui MTQ ini, kita dapat mempererat tali silaturahmi dan memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa,” ujarnya.

Peserta Pawai dan karnaval kendaraan hias dan penampilan memukau dari kafilah Pawai Ta’aruf Banten dan mengawali pelaksanaan MTQ Nasional XXX Tahun 2024  Foto by 📸: @moh_nur82

Antusiasme masyarakat Samarinda menyambut pawai ta’aruf sangat tinggi. Ribuan pasang mata menyaksikan dengan penuh kekaguman penampilan dari seluruh kafilah, termasuk kafilah Banten. Suasana semakin meriah dengan sorakan dan tepuk tangan penonton yang mengiringi setiap penampilan.

Selain menampilkan pertunjukan seni, kafilah Banten juga membawa serta berbagai produk UMKM khas Banten untuk diperkenalkan kepada masyarakat luas. Hal ini diharapkan dapat mempromosikan potensi ekonomi kreatif di Provinsi Banten.

Dengan semangat yang tinggi, kafilah Banten siap mengikuti seluruh rangkaian kegiatan MTQ Nasional. Mereka berharap dapat meraih prestasi terbaik dan mengharumkan nama Provinsi Banten di tingkat nasional (rilis).

LAINNYA
xbanner 970x250