Dr. Nurdin Paparkan Keberhasilan Uji Coba Program MBG di Kota Tangerang 

waktu baca 2 menit
Senin, 23 Des 2024 16:09 0 39 Agus

Tangerang | Eranews.id  – Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang, Dr. Nurdin, memberikan kuliah umum kepada mahasiswa Program Studi Sarjana Gizi Fakultas Kedokteran dan Kesehatan Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ) pada Senin (23/12).

Dalam kesempatan tersebut, ia memaparkan keberhasilan uji coba program nasional Makan Bergizi Gratis (MBG) yang telah dilaksanakan di Kota Tangerang.

“Kota Tangerang dipilih sebagai lokasi uji coba pembiasaan program MBG. Persiapannya memerlukan upaya besar, mulai dari perencanaan hingga pelaksanaan selama tiga bulan. Awalnya hanya direncanakan satu kali uji coba, namun kemudian diperluas untuk memastikan keberhasilan program ini,” jelas Dr. Nurdin di hadapan para mahasiswa.

Dr. Nurdin menegaskan bahwa keberhasilan program ini melibatkan berbagai sektor, termasuk pendidikan, kesehatan, ketahanan pangan, dan UMKM lokal.

“Program ini melibatkan banyak pihak, mulai dari unsur pendidikan, tenaga kesehatan, hingga UMKM yang berperan sebagai penyedia makanan. Dengan demikian, manfaatnya dapat dirasakan secara luas oleh masyarakat,” ungkapnya.

Selain itu, ia mengapresiasi keterlibatan lintas sektor yang menjadikan Kota Tangerang sebagai model pelaksanaan program kesejahteraan berbasis kolaborasi.

Di akhir paparannya, Dr. Nurdin mengajak perguruan tinggi, termasuk UMJ, untuk berperan aktif dalam pengembangan dan implementasi program MBG di masa depan.

“Peran perguruan tinggi sangat penting untuk mendukung keberhasilan program nasional seperti MBG. Saya berharap mahasiswa dan akademisi dapat ikut ambil bagian dalam pelaksanaannya tahun depan,” ujar Dr. Nurdin.

Rektor UMJ, Prof. Dr. Ma’mun Murod, menyatakan komitmennya untuk mendukung program MBG melalui pendidikan tinggi, khususnya di Prodi Gizi.

“Ke depan, kami akan terus meningkatkan mutu pendidikan, terutama pada Prodi Gizi. Kami berharap kerja sama yang berkelanjutan dapat terjalin untuk mendukung implementasi program MBG di tingkat nasional,” kata Prof. Ma’mun.

Program MBG diharapkan menjadi model bagi program kesejahteraan masyarakat yang berkelanjutan, dengan melibatkan berbagai pihak, termasuk perguruan tinggi, untuk menciptakan dampak yang lebih luas.

LAINNYA